Geomatika adalah sebuah istilah ilmiah modern yang berarti pendekatan yang terpadu dalam mengukur, menganalisis, dan mengelola deskripsi dan lokasi data-data kebumian, yang sering disebut sebagai data spasial. Data-data ini berasal dari berbagai sumber, antara lain satelit-satelit yang mengorbit bumi, sensor-sensor laut dan udara, dan peralatan ukur di daratan. Data tersebut diolah dengan teknologi informasi mutakhir menggunakan perangkat keras dan perangkat lunak komputer.
Definisi
Istilah geomatika (geomatics) dimunculkan tahun 1969 oleh B.Dubuisson yang pertama kali digunakan di negara Kanada. Secara umum geomatika diartikan sebagai "Hunter and Gatherer" atau "mengumpulkan dan menggabungkan" termasuk alat dan teknik yang digunakan dalam pengukuran tanah (land surveying), penginderaan jauh GIS, GPS, dan hal lain yang terkait dengan pemetaan permukaan bumi.
Geomatika mempunyai aplikasi dalam semua disiplin yang berhubungan dengan data spasial, misalnya studi lingkungan, perencanaan wilayah dan kota, kerekayasaan, navigasi, geologi & geofisika, dan pengelolaan pertanahan. Oleh karena itu geomatika sangat fundamental terhadap semua disiplin ilmu kebumian yang menggunakan data spasial, seperti ilmu ukur tanah, penginderaan jauh (foto udara atau dengan gelombang elektromagnetik), kartografi, sistem informasi geografik (SIG), dan global positioning system (GPS).
Jangan Masuk Teknik Geodesi dan Geomatika KALAU KAMU :
1. ALERGI MATEMATIKA
Seorang matematikawan nomor wahid, Carl Friedrich Gauss, berkata :
“Mathematic is the queen and servant of science.”
Semester pertama, KALKULUS adalah makananmu sehari-hari. Atau di semester berikutnya, ada makul Proyeksi Peta yang tugasnya adalah menghitung sistem proyeksi yang membutuhkan kertas folio bergaris berlembar-lembar. Dan kamu pasti agak menyesal karena apa yang kamu hitung (Proyeksi Peta) secara manual ternyata ADA softwarenya! Kamu pasti akan mengetahuinya semester berikutnya. Gapapalah itu melatih kemampuan menghitung.
2. TIDAK SUKA PEKERJAAN LAPANGAN
Ada banyak definisi pekerjaan lapangan.
Pekerjaan lapangan wartawan dengan surveyor sangatlah berbeda. Bagi wartawan, pekerjaan lapangan adalah di luar ruangan untuk memburu berita. Bagi Geodet, pekerjaan lapangan disini adalah di tempat2 seperti di tengah hutan antah berantah, di tengah lautan, di tengah sawah, nyemplung di sungai, juga di tengah gurun pasir barangkali.
3. TIDAK SUKA TERLALU LAMA DI DEPAN LAYAR MONITOR KOMPUTER
Dari kata Geomatika, dari hasil pengukuran di lapangan, data hasil pengukuran diolah menggunakan software, seperti Surpac, Autocad, Arcgis, GlobalMapper, Surfer, dan lainnya (pokonya banyak)
5. SUKA MEREKAYASA/ BERBOHONG
6. KAMU MANJA!
Everybody know, Anak Teknik Dilarang Manja!
--------------------------
Sumber :
Survey lapangan
https://id.wikipedia.org/wiki/Geomatika
https://kompasnia/sitimuzzayana
thanks for your comments